Minggu, 18 Maret 2018

ullen sentalu

di jogja...


ternyata ada sebuah museum yang berisikan kumpulan dari properti pribadi keluarga para raja di jawa, i.e raja jogjakarta dan surakarta. ullen sentalu terletak di dataran tinggi jogja, kaliurang. jadi hawanya cukup sejuk, dan terkadang turun hujan meski di kota jogja-nya engga hujan. mungkin semacam bogor gitu ya bagi jakarta hehe..

saya berkesempatan mengunjungi museum tersebut berbarengan dengan kegiatan kantor di jogja. sore hari sebelum balik ke jakarta keesokan paginya, kami menyempatkan untuk mengunjungi ullen sentalu. sampai sana udah jam 15.30, jadi ada waktu sekitar tiga puluh menit untuk menikmati beragam koleksi museum.


menurut wikipedia, museum ullen sentalu merupakan kependekan dari “ULating bLENcong SEjatiNe TAtaraning LUmaku” yang artinya adalah “Nyala lampu blencong merupakan petunjuk manusia dalam melangkah dan meniti kehidupan”. masih menurut wikipedia, filsafah ini diambil dari sebuah lampu minyak yang dipergunakan dalam pertunjukkan wayang kulit  (blencong) yang merupakan cahaya yang selalu bergerak untuk mengarahkan dan menerangi perjalanan hidup kita. museum ini didirikan oleh salah seorang bangsawan jogyakarta yang dikenal sangat dekat dengan keluarga keraton surakarta dan jogyakarta.

di sana ada koleksi batik dari jogja dan dari surakarta. memang, motif keduanya berbeda. dijelasin sih sama guide, tapi udah lupa hehehe. maklum kejadiannya udah empat bulan yang lalu (desember 2017). selain batik, ada banyak foto-foto raja, putra mahkota, putri raja, dan lain-lain.ada gamelan juga ya, trus ada arca-arca gitu.. tapi memang selama berkunjung di sana, tidak diperkenankan untuk mengambil gambar. baik dari kamera handphone, terlebih lagi dengan kamera pro. namun demikian, pihak museum memberikan satu spot yang diperbolehkan untuk mengabadikan momen, seperti momen di atas aja.

jadi, kalau jalan ke jogja, ada baiknya selain menghabiskan waktu di malioboro, atau di pantai-pantainya, atau di hutan pinusnya, atau wisata kulinernya... juga mengunjungi museum ini. karena ada banyak manfaat darinya, salah satunya adalah mengenal sejarah kerajaan jawa.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar