Rabu, 15 Januari 2014

eksotisnya tolire

tolire..

saya baru mengenalnya setelah mengunjungi ternate beberapa tahun yang lalu. tolire merupakan sebuah danau yang terletak di kaki gunung gamalama, ternate - maluku utara. ternyata maluku tidak hanya kaya akan rempahnya, namun beragam destinasi wisata siap menyambut siapa saja yang berkunjung ke sana..

danau ini sangat berbeda dengan danau yang pernah saya lihat sebelumnya. kita tau tabung bentuknya seperti apa? betul, seperti silinder. saya perhatikan danau tolire bak silinder raksasa di tengah rimbun pepohonan hutan gamalama.

iseng-iseng pernah browsing di google dengan keyword seperti apa yang tertera pada kata pertama di tulisan ini.. hasilnya sangat mengagumkan, sangat jelas seperti silinder hehe. beda banget dengan hasil jepretan saya, udah pake kamera hape, dari deket pula. namun tak apa, saya sudah menikmati sendiri pemandangan yang menakjubkan itu di depan mata. eeaa

di sekitaran tolire, banyak sapi berkeliaran tanpa ada tali yang mengikat hidung dan lehernya. rupanya sapi di sana lebih merdeka daripada saudara-saudaranya yang berada di pulau jawa. mereka dibiarkan mencari makan sendiri di tepi danau. hmm.. kalau tidak hati-hati, bisa terpeleset ke dalam danau dan dimakan buaya putih seperti mitos masyarakat tolire.

selain itu, banyak juga penjual kelapa muda. sangat asyik tentunya makan kelapa muda sembari menikmati danau eksotis tersebut.

memang membutuhkan biaya yang besar bila kita berkunjung ke ternate. dari jakarta hanya bisa diakses dengan pesawat melalui manado atau makassar. dari kedua kota tersebut, terdapat penerbangan lanjutan menuju ternate. sisi lain ternate, saat saya berkunjung ke sana belum ada jaringan xl. ada baiknya untuk menggunakan operator seluler yang lain agar tetap bisa berkomunikasi dengan teman atau keluarga hehe. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar